Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat – Bukit Benuas

ALAMAT
Jalan Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 - RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115
1. No.Rek BNI a.n GPIB Jemaat Bukit Benuas : 014 125 9941 (Pelayanan)
2. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 0319264146 (Panitia Pembangunan)
3. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 60605554433 (Diakonia Kedukaan)

Ibadah Minggu I: 06:00 , Ibadah Minggu II: 09:00 , Ibadah Minggu III: 18:00 || Mobile Phone: +62 8510 0028 896 || Phone: (0542) 8870020 || Email: sekretariatbukitbenuas@gmail.com

Minggu, 27 Mei 2018 – Renungan Malam

Minggu, 27 Mei 2018
Renungan Malam

GB: 256: 1 – berdoa

MENJALIN HUBUNGAN UNTUK MEMAMPUKAN

Titus 1 : 4
“Kepada Titus, anakku yang sah menurut iman kita bersama: kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa dan Kristus Yesus, Juruselamat kita, menyertai engkau.” (ayat 4)

Ketika hendak menghadapi ujian akhir SD, kedua orangtuanya sepakat menyerahkan kepada anaknya, apakah ia mau mengikuti bimbel (bimbingan belajar) atau tidak. Mereka hanya meyakinkan anaknya bahwa belajar sendiri butuh kemauan keras dan mengatasi godaan merasa sudah bisa padahal perlu diulang lagi apa yang ia rasa sudah bisa agar lebih mantap.

Pendampingan selalu tidak memaksa tetapi meyakinkan bahwa yang didampingi akan mendapatkan hasil yang baik. Dengan prisip kesetaraan, maka yang didampingi tidak tertekan, merasa bahwa dirinya dihargai dan akan berusaha “membuktikan” bahwa dirinya akan berhasil.

Contoh hubungan Paulus dan Titus yang membawa Injil Pendamaian menjadi inspirasi yang kuat di tengah dunia yang sangat politis. Lihatlah bagaimana orang dengan mudahnya menggunakan simbol-simbol agama untuk kepentingan politiknya. Apakah yang terjadi dengan mempolitisasi agama seperti itu? Jelas sekali, politik kepentingan (sektarian) yang menang, yang tentu saja memecah belah kehidupan yang selama ini rukun dan damai.

Paulus menyadari kendala yang dihadapi Titus di tengah Jemaat yang diwarnai oleh kelompok kepentingan yang ingin menang sendiri. Jemaat haus akan suasana yang lebih damai. Dengan kebutuhan itulah, maka teladan menjalin hubungan yang setara dan penuh kasih dengan menyebut Titus sebagai “anaknya”, menjadi berkat yang patut dihargai.

Apakah kita bisa menghadirkan kehidupan yang penuh damai sejahtera di tengah dunia yang makin individualis dan politis? Anda sudah tahu jawabannya, “bisa”. Mari wujudkan dalam kehidupan keluarga, persekutuan dan masyarakat.

GB: 256: 3

Doa:

(Ya Tuhan kami bersyukur atas hadirnya hamba-hamba-Mu yang mengasihi kami, yang memberikan kepada kami kedewasaan iman dalam menghadapi berbagai tantangan)


Source: Sabda Bina Umat

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

AGENDA KEGIATAN

HUBUNGI KAMI

KANTOR MAJELIS JEMAAT
Jalan Kol. Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 – RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115

Jam Kerja:
Selasa-Sabtu pukul 08:00-17:00 wita.
Senin dan HARI LIBUR NASIONAL – kantor tutup

Telepone:
085100028896 (HP Kantor Majelis Jemaat)
(0542) 8870020 (Telp. Kantor Majelis Jemaat)

JADWAL IBADAH RUTIN

KALENDER GEREJA

MINGGU PRAPASKAH

PRAPASKAH / SENGSARA
Masa ini dirayakan 7 minggu berturut-turut sebelum Paskah *). Prapaskah merupakan masa penyadaran diri dan pertobatan.
Manusia berdosa menerima anugerah keselamatan melalui kematian dan pengorbanan KRISTUS di salib dan diundang untuk
menerima kehidupan yang baru.
Warna dasar : Ungu Tua
Lambang/Logo : Ikan (ICHTUS)
Warna pinggir ikan dan huruf : Kuning
Tulisan : YESUS KRISTUS ANAK ALLAH JURUSELAMAT
Arti :
Tanda ini merupakan suatu sandi rahasia di kalangan orang Kristen mula-mula yang mengalami penganiayaan; sehingga untuk
menandai diri mereka sebagai orang-orang yang percaya kepada YESUS dipergunakan lambang ikan ini, yang dalam bahas Yunani
“IXOUS’ (Ichtus) yang berarti ikan, tetapi secara hurufiah merupakan suatu singkatan dari YESUS KRISTUS, ANAK ALLAH,
Juruselamat.