Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat – Bukit Benuas

ALAMAT
Jalan Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 - RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115
1. No.Rek BNI a.n GPIB Jemaat Bukit Benuas : 014 125 9941 (Pelayanan)
2. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 0319264146 (Panitia Pembangunan)
3. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 60605554433 (Diakonia Kedukaan)

Ibadah Minggu I: 06:00 , Ibadah Minggu II: 09:00 , Ibadah Minggu III: 18:00 || Mobile Phone: +62 8510 0028 896 || Phone: (0542) 8870020 || Email: sekretariatbukitbenuas@gmail.com

SENIN, 18 MARET 2019 – Renungan Malam

 

MINGGU V PRAPASKAH

KJ. 424 : 1 – Berdoa

MEMBANGUN RASA KEPEDULIAN

Keluaran 23:4-5
…janganlah engkau enggan menolongnya (ay. 5a)

Rendahnya keinginan untuk menolong orang lain bisa disebabkan karena orang melihat orang lain berbeda dari dirinya. Yang sering terlihat adalah slkap menolak menolong orang lain karena orang
lain diihat sebagai lawan atau musuh. Orang boleh saja hidup bertetangga, tetapi karena dianggap sebagai musuh, pertolongan tidak diberikan ketika dia mengalaml masalah. Untuk itu kita perlu
belajar dari pesan Keluaran 23:4-5 kepada umat Israel.

Kepada umat lsrael penulis kltab Keluaran mengingatkan agar mereka sungguh-sungguh menunjukkan kepedulian kepada musuh. Yang ditekankan adalah rasa kemanusiaan, bukan suka atau tidak suka. Menolonglah tanpa bertanya siapa orang yang ditolong itu bagi saya, atau apa hubungan dia dengan saya. Karena itu dikatakan bahwa bahkan sekalipun yang tersesat adalah lembu atau keledai musuh umat Israel maka mereka harus menolongnya.

Mereka harus mengembalikan lembu atau keledai itu kepada pemiliknya (ay.4). Bahkan ketika mereka melihat musuhnyame mengalami masalah di perjalanan (ay.5), mereka harus bersedia untuk menolong musuh mereka. Keluaran menekankan prinsip tolong menolong yang berlaku universal. Tolong menolong menjadi prinsip hidup bersama bahkan dengan musuh sekalipun.

Masyarakat kita akhir-akhir ini bisa saling bermusuhan karena perbedaan kepentingan-kepentingan dan karena identitas-identitas tertentu. Orang bisa bermusuhan karena berbeda agama, berbeda kepentingan, atau berbeda pillhan partai politik. Di tengah upaya untuk memperbaiki kehidupan masyarakat, mengentaskan ke miskinan, kita diingatkan untuk menyingkirkan permusuhan tersebut dan mengedepankan kemanusiaan dan prinsip tolong menolong. Jangan karena tetangga kita berbeda agama atau berbeda pilihan polltik dengan kita, kita tidak mau menolongnya meskipun kita tahu dia membutuhkan pertolongan. Bangunlah kepedulian kepada sesama bahkan sekalipun dia memandang kita sebagai musuhnya.

KJ. 424 : 2
Doa : (Kristus, tolonglah kami untuk tetap berbuat baik kepada siapa saja termasuk kepada mereka yang memandang kami sebagai musuhnya)


Source: Sabda Bina Umat

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

AGENDA KEGIATAN

HUBUNGI KAMI

KANTOR MAJELIS JEMAAT
Jalan Kol. Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 – RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115

Jam Kerja:
Selasa-Sabtu pukul 08:00-17:00 wita.
Senin dan HARI LIBUR NASIONAL – kantor tutup

Telepone:
085100028896 (HP Kantor Majelis Jemaat)
(0542) 8870020 (Telp. Kantor Majelis Jemaat)

JADWAL IBADAH RUTIN

KALENDER GEREJA

MINGGU PRAPASKAH

PRAPASKAH / SENGSARA
Masa ini dirayakan 7 minggu berturut-turut sebelum Paskah *). Prapaskah merupakan masa penyadaran diri dan pertobatan.
Manusia berdosa menerima anugerah keselamatan melalui kematian dan pengorbanan KRISTUS di salib dan diundang untuk
menerima kehidupan yang baru.
Warna dasar : Ungu Tua
Lambang/Logo : Ikan (ICHTUS)
Warna pinggir ikan dan huruf : Kuning
Tulisan : YESUS KRISTUS ANAK ALLAH JURUSELAMAT
Arti :
Tanda ini merupakan suatu sandi rahasia di kalangan orang Kristen mula-mula yang mengalami penganiayaan; sehingga untuk
menandai diri mereka sebagai orang-orang yang percaya kepada YESUS dipergunakan lambang ikan ini, yang dalam bahas Yunani
“IXOUS’ (Ichtus) yang berarti ikan, tetapi secara hurufiah merupakan suatu singkatan dari YESUS KRISTUS, ANAK ALLAH,
Juruselamat.