Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat – Bukit Benuas

ALAMAT
Jalan Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 - RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115
1. No.Rek BNI a.n GPIB Jemaat Bukit Benuas : 014 125 9941 (Pelayanan)
2. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 0319264146 (Panitia Pembangunan)
3. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 60605554433 (Diakonia Kedukaan)

Ibadah Minggu I: 06:00 , Ibadah Minggu II: 09:00 , Ibadah Minggu III: 18:00 || Mobile Phone: +62 8510 0028 896 || Phone: (0542) 8870020 || Email: sekretariatbukitbenuas@gmail.com

Minggu 20 September 2020 – Renungan Pagi

MINGGU, 20 SEPTEMBER 2020

GB. 19 : 1, 2 – Berdoa

Mazmur 127 : 1-5

Anak Berbudi Pekerti

Secara umum dapat dikatakan bahwa kebanggaan seorang bapa (laki-laki) adalah rumahnya, kotanya, dan anak laki-lakinya. Mazmur 127 ini, yang oleh Lembaga Alkitab Indonesia (LAI) diberi judul “Berkat Tuhan Pangkal Selamat”, berisi 2 buah hikmat yaitu ayat 1-2 dan ayat 3-5 yang menjadi satu kesatuan. Biasanya mazmur ini dinyanyikan pada saat kelahiran seorang anak laki-laki. Lewat hikmat yang terkandung dalam mazmur ini, pemazmur menantang laki-laki itu, bahwa baik rumah maupun kota hanya dapat terbangun jika Tuhan turut membangunnya. Anak-anak lelaki adalah milik pusaka dari Tuhan dan buah kandungan adalah suatu upah.

Ayat 1-2. Tidak ada usaha manusia yang berhasil dan dapat bertahan lama, baik rumah maupun kota, jika Tuhan tidak terlibat membangunnya. Nyatanya manusia hidup karena ia bekerja. Namun demikian, bekerja keras seharian penuh akan menjadi kesia-siaan, jika Tuhan tidak memberkatinya. Tuhan memberikan berkat-Nya itu kepada orang-orang yang dikasihi-Nya pada waktu mereka tidur di malam hari.

Ayat 3-5. Tidak ada yang sungguh-sungguh dikerjakan, jika Tuhan tidak bekerja di dalamnya. Demikian juga semua hal yang baik, bagi hidup si anak, adalah pemberian Tuhan yang merupakan suatu warisan, tetapi juga selaras dengan ajaran pokok dari guru-guru hikmat (lihat Mazmur 1), yaitu bahwa Tuhan mengaruniakan suatu ganjaran (upah) bagi orang-orang benar. Melalui orang-orang benar ini, maka rumah yang telah dibangun Tuhan itu tetap kokoh (terus dipugar) dan di dalamnya nama baik dan memori (ingatan) si ayah itu terus terpelihara (Iihat Mzm Il 3:7-9). Terlebih lagi bahwa anak lelaki yang lahir akan melindungi ayahnya seperti anak panah yang terisi penuh di tabung prajurit profesional dan membanggakan ayah mereka di pintu gerbang.

Anak berbudi pekerti adalah anak yang lahir dan tumbuh di dalam keluarga yang hidup dalam keyakinan bahwa semuanya adalah karunia ilahi. Allah melengkapi manusia dalam peran dan fungsinya, Anak-anak adalah warisan pelaksana misi Allah, itu juga adalah bukti kebaikan Tuhan,

GB. 19:3
Doa : (Tuhan, di tengah kondisi saat ini, mampukanlah kami mendidik anak-anak agar memiliki budi pekerti yang baik)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

AGENDA KEGIATAN

HUBUNGI KAMI

KANTOR MAJELIS JEMAAT
Jalan Kol. Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 – RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115

Jam Kerja:
Selasa-Sabtu pukul 08:00-17:00 wita.
Senin dan HARI LIBUR NASIONAL – kantor tutup

Telepone:
085100028896 (HP Kantor Majelis Jemaat)
(0542) 8870020 (Telp. Kantor Majelis Jemaat)

JADWAL IBADAH RUTIN

KALENDER GEREJA

MINGGU PRAPASKAH

PRAPASKAH / SENGSARA
Masa ini dirayakan 7 minggu berturut-turut sebelum Paskah *). Prapaskah merupakan masa penyadaran diri dan pertobatan.
Manusia berdosa menerima anugerah keselamatan melalui kematian dan pengorbanan KRISTUS di salib dan diundang untuk
menerima kehidupan yang baru.
Warna dasar : Ungu Tua
Lambang/Logo : Ikan (ICHTUS)
Warna pinggir ikan dan huruf : Kuning
Tulisan : YESUS KRISTUS ANAK ALLAH JURUSELAMAT
Arti :
Tanda ini merupakan suatu sandi rahasia di kalangan orang Kristen mula-mula yang mengalami penganiayaan; sehingga untuk
menandai diri mereka sebagai orang-orang yang percaya kepada YESUS dipergunakan lambang ikan ini, yang dalam bahas Yunani
“IXOUS’ (Ichtus) yang berarti ikan, tetapi secara hurufiah merupakan suatu singkatan dari YESUS KRISTUS, ANAK ALLAH,
Juruselamat.