Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat – Bukit Benuas

ALAMAT
Jalan Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 - RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115
1. No.Rek BNI a.n GPIB Jemaat Bukit Benuas : 014 125 9941 (Pelayanan)
2. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 0319264146 (Panitia Pembangunan)
3. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 60605554433 (Diakonia Kedukaan)

Ibadah Minggu I: 06:00 , Ibadah Minggu II: 09:00 , Ibadah Minggu III: 18:00 || Mobile Phone: +62 8510 0028 896 || Phone: (0542) 8870020 || Email: sekretariatbukitbenuas@gmail.com

Jumat 5 Februari 2021 –Renungan Malam

MINGGU IV SES. EPIFANI

♪GB. 255: 1 – Berdoa

Amsal 20: 14 – 18

Jangan Lupakan Tuhan Dalam Siasatmu

Umumnya kalau kita mau membeli makanan, maka kita akan memilih yang murah harganya tapi enak rasanya atau kalau kita mencari barang kita mau yang berkualitas tinggi tetapi harganya murah. Di sisi lain, penjual juga berfikir untuk mencari keuntungan dengan modal yang seminim mungkin namun dapat keuntungan yang besar. Kalau kita lihat pola ini, sebenarnya sah-sah saja untuk dilakukan. Namun pasti ada pihak yang dirugikan, pembeli atau penjual. Hal ini semacam strategi atau siasat yang dilakukan oleh manusia dalam menjalankan bisnis atau kehidupan. Dalam penerapan strategi ini sebenarnya yang menonjol adalah keegoisan manusia yang ingin agar keinginannya terpenuhi, tanpa memperdulikan akibatnya terhadap orang lain. Seharusnya dalam setiap siasat Tuhan di sertakan agar ada damai sejahtera.

Penulis Kitab Amsal menyatakan dengan jelas bahwa Allah seringkali ditinggalkan ketika manusia bersiasat agar hidupnya menjadi baik atau tujuannya tercapai. Padahal Allah sudah merancang segala yang baik bagi manusia (ayat 14-18). Seharusnya anak-anak-Nya tidak hidup dengan egois dan melupakan Tuhan tetapi dapat melihat dengan iman rancangan Allah yang telah dipersiapkan-Nya bagi kita.

Apapun rancangan kita dan bagaimanapun siasat yang kita gunakan untuk meraihnya, jangan pernah lupa untuk mengikut sertakan Allah di dalam-Nya. Allah mengetahui apa yang paling baik bagi kita semua. Biarlah kita melepas lelah dimalam ini sambil bersyukur kepada Allah akan apa yang sudah kita lalui di hari ini dan serahkan kehidupan kita selanjutnya dalam pimpinan-Nya.

♪GB.255: 2
Doa: (Allah yang memiliki rancangan indah dalam hidup kami, anugerahkanlah hikmat-Mu agar kami dapat menyadari apa yang baik yang Engkau perkenankan untuk kami raih dan capai, dan apa yang buruk yang harus kami hindari)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

AGENDA KEGIATAN

HUBUNGI KAMI

KANTOR MAJELIS JEMAAT
Jalan Kol. Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 – RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115

Jam Kerja:
Selasa-Sabtu pukul 08:00-17:00 wita.
Senin dan HARI LIBUR NASIONAL – kantor tutup

Telepone:
085100028896 (HP Kantor Majelis Jemaat)
(0542) 8870020 (Telp. Kantor Majelis Jemaat)

JADWAL IBADAH RUTIN

KALENDER GEREJA

MINGGU PRAPASKAH

PRAPASKAH / SENGSARA
Masa ini dirayakan 7 minggu berturut-turut sebelum Paskah *). Prapaskah merupakan masa penyadaran diri dan pertobatan.
Manusia berdosa menerima anugerah keselamatan melalui kematian dan pengorbanan KRISTUS di salib dan diundang untuk
menerima kehidupan yang baru.
Warna dasar : Ungu Tua
Lambang/Logo : Ikan (ICHTUS)
Warna pinggir ikan dan huruf : Kuning
Tulisan : YESUS KRISTUS ANAK ALLAH JURUSELAMAT
Arti :
Tanda ini merupakan suatu sandi rahasia di kalangan orang Kristen mula-mula yang mengalami penganiayaan; sehingga untuk
menandai diri mereka sebagai orang-orang yang percaya kepada YESUS dipergunakan lambang ikan ini, yang dalam bahas Yunani
“IXOUS’ (Ichtus) yang berarti ikan, tetapi secara hurufiah merupakan suatu singkatan dari YESUS KRISTUS, ANAK ALLAH,
Juruselamat.