1 Yohanes 5 : 4-5
Iman Mengalahkan Dunia
Suatu saat Yesus bertanya kepada para murid-Nya tentang siapakah diri-Nya menurut pendapat mereka, Petrus mengungkapkan pengakuannya: “Engkau adalah Mesias, Anak Allah yang hidup!” Maka Yesus menilai Simon Petrus sebagai yang berbahagia, karena bukan manusia yang menyatakan kepadamu, tetapi Bapa-Ku di sorga. Dan diatas pengakuan yang dinyatakan Bapa di sorga ini didirikan jemaat, dan alam maut tidak akan menguasainya, kata Yesus (band.Mat.16:15-19).
Apakah makna nas ini bagi kita yang hidup dewasa ini? Pertama, sepanjang jalan hidup kita, baik dimasa lampau, kini dan ke masa depan, pengaruh dosa dengan segala akibatnya mampu merusak sendi-sendi kehidupan kita. Kedua, jangan mengabaikan tantangan yang menghambat pelayanan kita, tetapi sebaliknya tetap berusaha memantapkan iman kepada Allah Bapa dan Allah Anak dan dengan kuasa Roh Kudus menghadapi dan mengalahkannya.
♪KJ. 259 : 3,4
Doa : (Dengan tetap percaya kepada-Mu Tuhan, kami mengalami penguatan untuk mampu mengatasi kuasa dunia ini. Maka berkatilah jemaat dan masyarakat kami)