Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat – Bukit Benuas

ALAMAT
Jalan Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 - RT 45
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115
1. No.Rek BNI a.n GPIB Jemaat Bukit Benuas : 014 125 9941 (Pelayanan); 2. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 0319264146 (Panitia Pembangunan); 3. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 60605554433 (Diakonia Kedukaan)

Ibadah Minggu I: 06:00 , Ibadah Minggu II: 09:00 , Ibadah Minggu III: 18:00 Phone: +62 8510 0028 896/(0542) 8870020 Email: sekretariatbukitbenuas@gmail.com

Minggu 31 Januari 2021 –Renungan Pagi

HARI MINGGU IV SES. EPIFANI

SYUKUR HUT KE-38 PELKAT PT GPIB

GB.76: 1,2- Berdoa

Markus 10:17 – 22

Teruna Yang Menjadi Berkat

Kalau kepada kita disampaikan pertanyaan, “Apa yang paling berharga dalam hidupmu?” Jawabannya pasti beragam. Ada yang menjawab keluarga : suami, istri dan anak; atau bersekutu dengan Tuhan, dan lain-lain. Dalam kenyataannya disadari atau tidak, jawaban-jawaban kita seringkali tak sesuai dengan apa yang dilakukan atau diperbuat. Kita menjawab yang paling berharga itu adalah bersekutu dengan Tuhan. Padahal sering kita lupa untuk beribadah atau berdoa. Benar, tidak ?

Ketika Yesus sedang dalam perjalanan, datanglah seorang muda menghampiri-Nya dan bertanya, apa yang harus dia perbuat untuk memperoleh hidup yang kekal? Menjawab pertanyaan tersebut, Yesus menyampaikan dua hal yang penting untuk dilakukan. Pertama, melakukan perintah Allah dengan taat dan sungguh-sungguh. Kedua, menjual harta yang dimilkinya, lalu membagikannya kepada sesama yang miskin. Jawaban Yesus disikapi anak muda tersebut dengan perasaan berat hati. Hal yang memberatkan hatinya utamanya karena harta. Jelas sekali, bahwa ia menganggap harta lebih utama daripada hidup kekal.

Tuhan Yesus tidak melarang orang menjadi kaya atau memiliki harta yang banyak. Namun demikian, jangan sampai kekayaan itu diperoleh dengan cara yang tidak benar dan dipergunakan untuk tujuan yang salah, Kepemilikan harta juga tidak boleh dimaknai secara salah, yaitu menjadi yang utama dalam hidup ini.

Saudara, tentunya kita menginginkan anak-anak terutama para teruna berhasil dalam hidupnya. Karena itu anak-anak kita harus diberi motivasi secara tepat. Maksudnya, didiklah anak-anak kita tidak hanya untuk menjadi pandai dan sukses. Lebih dari itu arahkanlah mereka juga menjadi teruna yang takut akan Tuhan. Dengan memiliki karakter teruna yang takut akan Tuhan, maka kelak mereka bertumbuh menjadi pembawa berkat bagi kemuliaan nama Tuhan Yesus.

♪GB.76:3,4
Doa : (Tuhan, syukur atas pertambahan usia ke-38 Pelkat PT GPIB. Biarlah dengan sinergi yang baik Gereja juga keluarga dapat membentuk teruna-teruna yang menjadi berkat bagi keluarga, masyarakat dan bangsa)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

AGENDA KEGIATAN

HUBUNGI KAMI

KANTOR MAJELIS JEMAAT
Jalan Kol. Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 – RT 45
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115

Jam Kerja:
Selasa-Sabtu pukul 08:00-17:00 wita.
Senin dan HARI LIBUR NASIONAL – kantor tutup

Telepone:
085100028896 (HP Kantor Majelis Jemaat)
(0542) 8870020 (Telepone Kantor Majelis Jemaat)

JADWAL IBADAH RUTIN

KALENDER GEREJA

MINGGU PRAPASKAH

PRAPASKAH / SENGSARA
Masa ini dirayakan 7 minggu berturut-turut sebelum Paskah *). Prapaskah merupakan masa penyadaran diri dan pertobatan.
Manusia berdosa menerima anugerah keselamatan melalui kematian dan pengorbanan KRISTUS di salib dan diundang untuk
menerima kehidupan yang baru.
Warna dasar : Ungu Tua
Lambang/Logo : Ikan (ICHTUS)
Warna pinggir ikan dan huruf : Kuning
Tulisan : YESUS KRISTUS ANAK ALLAH JURUSELAMAT
Arti :
Tanda ini merupakan suatu sandi rahasia di kalangan orang Kristen mula-mula yang mengalami penganiayaan; sehingga untuk
menandai diri mereka sebagai orang-orang yang percaya kepada YESUS dipergunakan lambang ikan ini, yang dalam bahas Yunani
“IXOUS’ (Ichtus) yang berarti ikan, tetapi secara hurufiah merupakan suatu singkatan dari YESUS KRISTUS, ANAK ALLAH,
Juruselamat.