Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat – Bukit Benuas

ALAMAT
Jalan Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 - RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115
1. No.Rek BNI a.n GPIB Jemaat Bukit Benuas : 014 125 9941 (Pelayanan)
2. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 0319264146 (Panitia Pembangunan)
3. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 60605554433 (Diakonia Kedukaan)

Ibadah Minggu I: 06:00 , Ibadah Minggu II: 09:00 , Ibadah Minggu III: 18:00 || Mobile Phone: +62 8510 0028 896 || Phone: (0542) 8870020 || Email: sekretariatbukitbenuas@gmail.com

RABU, 15 MEI 2019 – Renungan Malam

 

MINGGU III SESUDAH PASKAH

KJ.207:1 3 – Berdoa

AWAS JANGAN SALAH JALAN

1 Raja-Raja 10 : 26 – 29
“Kuda untuk Salomo didatangkan dari Misraim dan dari Kewe; saudagar-saudagar raja membelinya dari Kewe dengan harga pasar”(ay.28)

Pujian, rasa kagum pada hikmat Tuhan yang memenuhi kehidupan Salomo tidak hanya ditunjukan oleh Ratu Syeba, tetapi juga semua daerah sekitar ketika itu. Materi/harta kekayaan melimpah dalam kehidupan Salomo, karena ia telah bertindak bijak dalam meminta sesuatu kepada Tuhan. Kelimpahan harta, sanjungan, pujian harus membuatnya semakin waspada dan bijak dalam membangun hidup. Agaknya Salomo mulai mengabaikan hikmat yang benar dari Tuhan; ia mulai dibutakan oleh keberhasilan, kelimpahan berkat dan sanjungan. Ayat 28-29 tertulis, “Kuda untuk Salomo didatangkan dari Misraim (Mesir) dan dari Kewe; saudagar-saudagar raja membelinya dengan harga pasar. Sebuah kereta yang didatangkan dari Misraim berharga sampai enam ratus syikal perak; dan seekor kuda sampai seratus lima puluh syikal; begitu juga melalui mereka dikeluarkan semuanya itu kepada semua raja orang Het dan kepada raja-raja Aram.” Semua yang dilakukan Salomo bertolak belakang dengan perintah Tuhan dalam Ulangan 17:16 “Hanya, janganlah ia memelihara banyak kuda dan janganlah ia mengembalikan bangsa ini kepada Mesir untuk mendapat banyak kuda, sebab Tuhan telah berfirman kepadamu: jangan sekali-kali kamu kembali melalui jalan ini lagi.”

Ternyata hidup penuh limpahan harta dan pujian mudah membelokkan hati manusia dari ketaatan dan kerendahan hati kepada kesombongan dan ketidak-taatan. Dosa mulai mengintip, jerat dosa sudah terpasang, oleh karena itu waspada dan jangan takabur. Berjuang untuk selalu dekat Tuhan sang Sumber Hidup dan berkat. Kegelimangan harta dan limpahan pujian hendaknya tidak membuat kita lupa bahwa semua yang kita miliki karena hikmat Tuhan.

Malam ini sebelum beristirahat baiklah kita memeriksa diri, apakah melalui semua peristiwa dan segala yang kita peroleh telah membawa kita untuk hidup lebih taat kepada Tuhan? Bila itu yang terjadi, firman Tuhan hari ini memanggil kita untuk mengembalikan semua yang telah kita alami, telah kita terima kepada Tuhan dalam bentuk doa dan syukur.

KJ. 351:1,2,3
Doa : (Tuhan, ajar kami untuk selalu sadar bahwa semua yang kami alami dan miliki sesungguhnya berasal dari-Mu. Biarlah syukur kami selalu nyata dalam hidup ini)


Source: Sabda Bina Umat

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

AGENDA KEGIATAN

HUBUNGI KAMI

KANTOR MAJELIS JEMAAT
Jalan Kol. Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 – RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115

Jam Kerja:
Selasa-Sabtu pukul 08:00-17:00 wita.
Senin dan HARI LIBUR NASIONAL – kantor tutup

Telepone:
085100028896 (HP Kantor Majelis Jemaat)
(0542) 8870020 (Telp. Kantor Majelis Jemaat)

JADWAL IBADAH RUTIN

KALENDER GEREJA

MINGGU PRAPASKAH

PRAPASKAH / SENGSARA
Masa ini dirayakan 7 minggu berturut-turut sebelum Paskah *). Prapaskah merupakan masa penyadaran diri dan pertobatan.
Manusia berdosa menerima anugerah keselamatan melalui kematian dan pengorbanan KRISTUS di salib dan diundang untuk
menerima kehidupan yang baru.
Warna dasar : Ungu Tua
Lambang/Logo : Ikan (ICHTUS)
Warna pinggir ikan dan huruf : Kuning
Tulisan : YESUS KRISTUS ANAK ALLAH JURUSELAMAT
Arti :
Tanda ini merupakan suatu sandi rahasia di kalangan orang Kristen mula-mula yang mengalami penganiayaan; sehingga untuk
menandai diri mereka sebagai orang-orang yang percaya kepada YESUS dipergunakan lambang ikan ini, yang dalam bahas Yunani
“IXOUS’ (Ichtus) yang berarti ikan, tetapi secara hurufiah merupakan suatu singkatan dari YESUS KRISTUS, ANAK ALLAH,
Juruselamat.