Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat – Bukit Benuas

ALAMAT
Jalan Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 - RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115
1. No.Rek BNI a.n GPIB Jemaat Bukit Benuas : 014 125 9941 (Pelayanan)
2. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 0319264146 (Panitia Pembangunan)
3. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 60605554433 (Diakonia Kedukaan)

Ibadah Minggu I: 06:00 , Ibadah Minggu II: 09:00 , Ibadah Minggu III: 18:00 || Mobile Phone: +62 8510 0028 896 || Phone: (0542) 8870020 || Email: sekretariatbukitbenuas@gmail.com

RABU, 19 SEPTEMBER 2018 – Renungan Malam

 

GB.117 : 1,2 – Berdoa

MENYADARI KEANGKUHAN

Yeremia 49:14 – 16
“Sikapmu yang menggemetarkan orang memperdayakan engkau, dan keangkuhan hatimu,…”(ay.16a)

Bagalmana rasanya bila semula ditinggikan dengan penuh kebanggaan, lalu dljatuhkan dengan cara memalukan? Bisa dipastikan, seseorang akan merasa malu dan marah. Mungkin rasa malu dan marahnya bisa berlipal-lipat ganda, bila yang meninggikan itu bukan orang lain, tetapi dirinya sendiri.

Di tengah memanasnya situasi politik saat itu, Edom merasa percaya diri sekali. Ancaman serangan Babel ke Yehuda tidak terlalu membuat Edom merasa gentar. Sebaliknya, Yehuda merasa gentar. lman mereka pada Tuhan surut, karena mereka telah berpaling pada ilah-ilah buatan tangan manusia yang tidak memiliki kekuasaan apa pun. Ini adalah kesempatan yang ditunggu oleh Edom setelah selama ini mereka berada di bawah kekuasaan Israel dan Yehuda. Malah Edom lebih senang bila Babel menghancurkan Yehuda seperti kehancuran yang dibuat oleh Asyur pada Israel Utara. Dengan demikian, Edom akan menjadi bangsa yang bebas.

Edom tidak merasa gentar bukan karena iman pada Allah, tetapi karena alam yang mereka miliki. Daerah pegunungan batu dan rumah-rumah di atas gunung-gunung batu membuat Edom percaya diri bahwa Babel akan kesulitan menaklukkan mereka. Mereka percaya pada diri mereka sendiri sepenuhnya.

Dalam sikap angkuh demikian, Yeremia menubuatkan kehancuran Edom. Mereka akan diturunkan dari kebanggaan mereka. Keperkasaan mereka akan dilemahkan dengan cara yang memalukan. lni adalah sikap Tuhan pada Edom; sebuah kemurkaan Tuhan atas perilaku Edom kepada umat-Nya.

Peringatan yang diterima Edom pun akan diterima oleh kita semua. Ketika kita mengangkat diri kita sendiri setinggi-tingginya dengan keangkuhan, maka ada saat yang tidak kita duga ketika Tuhan akan rnenurunkan kita serendah-rendahnya. Masalahnya, apakah kita sadar sedang bersikap angkuh?

GB.117:3,4
Doa : (Tuhan, ajarlah kami untuk menyadari keangkuhan kami)


Source: Sabda Bina Umat

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

AGENDA KEGIATAN

HUBUNGI KAMI

KANTOR MAJELIS JEMAAT
Jalan Kol. Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 – RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115

Jam Kerja:
Selasa-Sabtu pukul 08:00-17:00 wita.
Senin dan HARI LIBUR NASIONAL – kantor tutup

Telepone:
085100028896 (HP Kantor Majelis Jemaat)
(0542) 8870020 (Telp. Kantor Majelis Jemaat)

JADWAL IBADAH RUTIN

KALENDER GEREJA

MINGGU PRAPASKAH

PRAPASKAH / SENGSARA
Masa ini dirayakan 7 minggu berturut-turut sebelum Paskah *). Prapaskah merupakan masa penyadaran diri dan pertobatan.
Manusia berdosa menerima anugerah keselamatan melalui kematian dan pengorbanan KRISTUS di salib dan diundang untuk
menerima kehidupan yang baru.
Warna dasar : Ungu Tua
Lambang/Logo : Ikan (ICHTUS)
Warna pinggir ikan dan huruf : Kuning
Tulisan : YESUS KRISTUS ANAK ALLAH JURUSELAMAT
Arti :
Tanda ini merupakan suatu sandi rahasia di kalangan orang Kristen mula-mula yang mengalami penganiayaan; sehingga untuk
menandai diri mereka sebagai orang-orang yang percaya kepada YESUS dipergunakan lambang ikan ini, yang dalam bahas Yunani
“IXOUS’ (Ichtus) yang berarti ikan, tetapi secara hurufiah merupakan suatu singkatan dari YESUS KRISTUS, ANAK ALLAH,
Juruselamat.