Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat – Bukit Benuas

ALAMAT
Jalan Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 - RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115
1. No.Rek BNI a.n GPIB Jemaat Bukit Benuas : 014 125 9941 (Pelayanan)
2. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 0319264146 (Panitia Pembangunan)
3. No Rek BNI a.n. GPIB Jemaat Bukit Benuas: 60605554433 (Diakonia Kedukaan)

Ibadah Minggu I: 06:00 , Ibadah Minggu II: 09:00 , Ibadah Minggu III: 18:00 || Mobile Phone: +62 8510 0028 896 || Phone: (0542) 8870020 || Email: sekretariatbukitbenuas@gmail.com

SABTU, 15 DESEMBER 2018 – Renungan Malam

 

MINGGU ADVEN II

GB.242 : 1 – Berdoa

KASIH TIDAK BERKESUDAHAN

1 Korintus 13:8-13
Kasih tidak berkesudahan, nubuat akan berakhir, bahasa roh akan berhenti, pengetahuan akan lenyap (ay.8)

Tiga karunia yakni nubuat, bahasa lidah dan pengetahuan selalu menarik perhatian kita. Namun ketiganya akan berakhir tatkala kesempurnaan tiba. Paulus tiba pada akhir bahasannya tentang kasih. Kasih tidak berakhir. Terjemahan lain berkata kasih tidak menghilang. Ada juga terjemahan yang menyatakan kharitas amal tidak pernah gagal, atau kasih tidak pernah gagal.

Kasih sejati adalah kekal dan final oleh sebab esensi kasih itu berasal dari Allah oleh sebab itu kekal dan final seperti itu juga. Namun ketiganya akan berhenti saat sejarah berakhir. Paulus menyebutnya: jika yang sampurna tiba, saat pengetahuan dan watak orang percaya menjadi sempurna dalam kekekalan setelah kedatangan Tuhan Yesus Kristus. (12; 1;8). Sampai tibanya kedatangan Tuhan Yesus Kristus, kita membutuhkan Roh Kudus dan karunia-karunia-Nya dalam kehidupan bergereja. Tak ada akhir dari kasih yang kita lihat dalam Yesus Kristus. Ia mengasihi mereka sampai kesudahannya (Yohanes 13:1).

Kita mungkin merasa menunggu saat demikian akan terlalu lama. Namun kita juga tahu bahwa waktu berlalu dengan sangat cepat. Tugas kita adalah mengamalkan karunia-karunia rohani. Dapat kita bayangkan betapa besar kasih Kristus kepada para murid-Nya, meskipun para murid cepat melupakan Yesus, mendukakan dan mengecewakan-Nya, mengingkari bahkan menyangkal-Nya, tetapi tak satu pun perbuatan meraka itu yang membuat kasih-Nya kepada mereka berkurang.

Pada saat Perjamuan Malam Tuhan Yesus mengetahui bahwa ada yang akan menyerahkan-Nya, Ia mencelupkan roti ke dalam anggur, lalu memberikan roti itu kepada Yudas (Yohanes 13:21,26). Dalam Matius 26:50, di Taman Getsemani, Ia berkata kepada Yudas : “Hai teman, untuk itukah engkau datang?” Oleh sebab itu Paulus yang begitu dalam mengetahui kasih Kristus itu menyimpulkan dalam kesimpulan besar : “Sebab aku yakin, bahwa baik maut maupun hidup, baik malaikat-malaikat maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang maupun yang akan datang, atau kuasa-kuasa, baik yang di atas maupun yang dibawah, ataupun suatu makhluk lain, tidak dapat memisahkan kita dari kasih Allah yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita” (Roma 8:38-39). Jadi jelasnya kasih Kristus bagi kita tak berakhir. Apakah kita juga akan mengasihi-Nya tanpa akhir?

GB. 242 : 2
Doa : (Ajar aku terus mengasihi seperti Engkau mengasihi ya Tuhan)


Source: Sabda Bina Umat

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

AGENDA KEGIATAN

HUBUNGI KAMI

KANTOR MAJELIS JEMAAT
Jalan Kol. Syarifudin Yoes
Gang Duatan Baru Sakai No. 83 – RT 65
Kec. Balikpapan Selatan, Kel. Sepinggan Baru
Kode Pos 76115

Jam Kerja:
Selasa-Sabtu pukul 08:00-17:00 wita.
Senin dan HARI LIBUR NASIONAL – kantor tutup

Telepone:
085100028896 (HP Kantor Majelis Jemaat)
(0542) 8870020 (Telp. Kantor Majelis Jemaat)

JADWAL IBADAH RUTIN

KALENDER GEREJA

MINGGU PRAPASKAH

PRAPASKAH / SENGSARA
Masa ini dirayakan 7 minggu berturut-turut sebelum Paskah *). Prapaskah merupakan masa penyadaran diri dan pertobatan.
Manusia berdosa menerima anugerah keselamatan melalui kematian dan pengorbanan KRISTUS di salib dan diundang untuk
menerima kehidupan yang baru.
Warna dasar : Ungu Tua
Lambang/Logo : Ikan (ICHTUS)
Warna pinggir ikan dan huruf : Kuning
Tulisan : YESUS KRISTUS ANAK ALLAH JURUSELAMAT
Arti :
Tanda ini merupakan suatu sandi rahasia di kalangan orang Kristen mula-mula yang mengalami penganiayaan; sehingga untuk
menandai diri mereka sebagai orang-orang yang percaya kepada YESUS dipergunakan lambang ikan ini, yang dalam bahas Yunani
“IXOUS’ (Ichtus) yang berarti ikan, tetapi secara hurufiah merupakan suatu singkatan dari YESUS KRISTUS, ANAK ALLAH,
Juruselamat.