MINGGU ADVEN IV
♪ KJ.318 : 1 – Berdoa
1 Tawarikh 17 : 16 – 22
Berkat Allah Bagi Keluarga Setia (1)
Keluarga adalah gereja mini, yakni orang-orang yang percaya kepada Kristus dan dipanggil untuk menceritakan kabar baik kepada setiap orang. Tuhan hadir dalam setiap keluarga dan merancang masa depan bagi setiap anggotanya. Hal ini nyata dalam respon Daud atas firman TUHAN yang disampaikan Natan tentang kehidupannya dan keluarganya di masa yang akan datang.
Daud larut dalam puji-pujian kepada TUHAN atas kasih karunia yang menakjubkan yang terjadi dalam kehidupannya. Daud berdoa di dalam kemah tempat ibadah yang telah didirikannya untuk Tabut Perjanjian. Dalam doanya, Daud berkata, ‘Siapakah aku ini, ya TUHAN Allah dan siapakah keluargaku, sehingga Engkau membawa aku sampai sedemikian ini?” (ayat 18). Ungkapan ini adalah bentuk kerendahan hati Daud di hadapan TUHAN yang merasa tidak layak karena Dia telah memberikan kemuliaan kepadanya. TUHAN telah mengangkat dirinya dari keadaan yang demikian rendah dan membawanya pada kehidupannya saat ini di tengah- tengah bangsa Israel. Daud bersyukur atas perbuatan dan rencana TUHAN atas kehidupannya dan keluarganya di masa yang akan datang. Janji TUHAN atas Daud dan keluarganya berdasarkan atas kasih karunia-Nya. TUHAN telah memilih Daud dan keluarganya. Ketika TUHAN memilih seseorang untuk melaksanakan misi-Nya, maka rencana-Nya itu tidak hanya berlaku sesaat, tetapi berkaitan dengan kehidupan masa depan orang yang telah dipilih-Nya.
Kita adalah orang-orang pilihan Tuhan. la memiliki rencana masa depan bagi diri pribadi juga keluarga kita. Kasih karunia Tuhan itu harus dinyatakan dalam sikap hidup yang rendah hati, taat dan setia kepada-Nya. Kita harus bersyukur melalui kehidupan yang senantiasa memancarkan kemuliaan-Nya. Mari menjadikan rumah sebagai tempat iman disemai. Mari menghidupkan cinta Kristus dalam relasi setiap anggota keluarga dan menjadikan doa sebagai pondasi kehidupan. Ke dalam keluarga yang demikianlah Tuhan melimpahkan berkat-Nya sekarang dan seterusnya. Dia yang kita imani adalah Tuhan yang setia pada janji-Nya atas orang-orang pilihan-Nya.
♪ KJ. 318 : 2
Doa : (Tuhan, tolong ajarlah kami untuk memiliki kerendahan hati, ketaatan dan kesetiaan beriman. sehingga beroleh penggenapan Janji-Mu)